Cara Membuat Pupuk Dari Air Laut Sebuah Inovasi Terbarukan
20_09
Edit
Air laut setidaknya memiliki 80 komposisi unsur kimia yang terkandung di dalamnya, karena kelengkapannya itu maka air laut bisa diolah menjadi pupuk bagi tanaman. Bagimana secara teori dan praktiik pembuatannya silahkan dibaca sampai tuntas.
Kandungan Unsur Kimia air laut
Air laut secara ilmiah mengandung berbagai macam jenis unsur yang sangat lengkap diantaranya
Unsur Makro Air Laut
a. Khlor Dengan Lambang Unsur Cl 89.500.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
b. Natrium Dengan Lambang Unsur Na 49.500.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
c. Magnesium Dengan Lambang Unsur Mg 6.400.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
d. Belerang Dengan Lambang Unsur S 4.200.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
e. Kalsium Dengan Lambang Unsur Ca 1.900.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
f. Kalium Dengan Lambang Unsur K 1.800.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
g. Brom Dengan Lambang Unsur Br 306.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
h. Karbon Dengan Lambang Unsur C 32.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
Unsur Mikro Air Laut
a. Boron Dengan Lambang Unsur B 23.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
b. Silikon Dengan Lambang Unsur Si 14.000 dalam setiap ton/mil³ air laut
c. Flour Dengan Lambang Unsur F 6.100 dalam setiap ton/mil³ air laut
d. Argon Dengan Lambang Unsur Ar 2.800 dalam setiap ton/mil³ air laut
e. Nitrogen Dengan Lambang Unsur N 2.400 dalam setiap ton/mil³ air laut
f. Liitium Dengan Lambang Unsur Li 800 dalam setiap ton/mil³ air laut
g. Rubidium Dengan Lambang Unsur Rb 570 dalam setiap ton/mil³ air laut
h. Fosfor Dengan Lambang Unsur P 330 dalam setiap ton/mil³ air laut
Unsur Trace atau Kelumit Air Laut
a. Yod Dengan Lambang Unsur I 280 dalam setiap ton/mil³ air laut
b. Barium Dengan Lambang Unsur Ba 140 dalam setiap ton/mil³ air laut
c. Besi Dengan Lambang Unsur Fe 47 dalam setiap ton/mil³ air laut
d. Molibden Dengan Lambang Unsur Mo 47 dalam setiap ton/mil³ air laut
e. Seng Dengan Lambang Unsur Zn 47 dalam setiap ton/mil³ air laut
f. Selen Dengan Lambang Unsur Se 29 dalam setiap ton/mil³ air laut
g. Argon Dengan Lambang Unsur Ar 14 dalam setiap ton/mil³ air laut
h. Tembaga Dengan Lambang Unsur Cu 14 dalam setiap ton/mil³ air laut
i. Timah Dengan Lambang Unsur Sn 14 dalam setiap ton/mil³ air laut
j. Uranium Dengan Lambang Unsur U 14 dalam setiap ton/mil³ air laut
k. Mangan Dengan Lambang Unsur Mn 9 dalam setiap ton/mil³ air laut
l. Nikel Dengan Lambang Unsur Ni 9 dalam setiap ton/mil³ air laut
m. Vanadium Dengan Lambang Unsur V 9 dalam setiap ton/mil³ air laut
Berdasarkan gambaran tersebut maka dihipotesiskan bahwa kita akan dapat membuat pupuk dari air laut dikarenakan air laut sangat kaya akan unsur dan mineral penting untuk zat penumbuh tumbuhan, terutama tumbuhan jenis falma.
Cara Membuat Pupuk Dari Air Laut
- Campurlah 1l air laut dengan 50l air tawar (atau perbandingan kelipatannya)
- ambil 1 sendok makan berupa garam kasar atau garam korosok yang dilarutkan dalam 4 liter air tawar.
- siramkan ke tanah pada tanaman dengan dosis 1 kali seminggu secukupnya
Beberapa hal yang penting adalah bahwa air laut itu harus terbebas dari polutan logam berat, selain itu garam korosok harus yang kemerahan atau belum melalui proses pembersihan, Selain itu untuk tanaman holtikultura karena sangat sensitif terhadap kadar garam yang tinggi maka perlu pengaplikasian penambahan air tawar, dengan terus dicoba dosis yang paling tepat.
Demikian informasi dari suhendri22.blogspot.com tentang bagaimana cara membuat pupuk dari air laut. semoga bermanfaat.