Contoh Proposal Lomba Ketangkasan Baris Berbaris atau LKBB Pramuka Penegak / Penggalang

Proposal Lomba Ketangkasan Baris Berbaris atau LKBB Pramuka Penegak / Penggalang __ Berikut adalah contoh proposal untuk lomba LKBB baik untuk pramuka penggalang atau juga untuk penegak. semoga bermanfaat


Baca Juga "Contoh-Contoh Permainan Dalam Pramuka"

contoh proposal lomba ket pramuka penegak / penggalang  lkbb tongkat lkbb pramuka

PROPOSAL KEGIATAN
LOMBA KREASI BARIS – BERBARIS ( LKBB ) II
SMP/MTs SE – KOTA BANJAR

I.                   PENDAHULUAN
Pembangunan masyarakat pada hakikatnya adalah mentrasformasikan masyarakat dari suatu kondisi ke kondisi lain yang lebih baik di mana proses perubahan jangka panjang yang melibatkan banyak generasi. Generasi tersebut adalah generasi muda yang menempati posisi strategis dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, sebagai calon intelektual sekaligus calon penerus bangsa yang sangat menentukan nasib bangsa di masa yang akan dating.
Menyadari peran strategis generasi muda tersebut, adalah kewajiban moral semua pihak untuk membina dan mengarahkan generasi muda hingga siap menempati peran dan posisinya di masa yang akan dating, berdasarkan pemikiran tersebut maka timbulah keinginan untuk menyatakan ide – ide remaja dalam suatu kegiatan yang mampu menampung dan dapat dijadikan sebagai sarana kreatifitas yang dapat mengukur kemampuan generasi muda.
Dalam mewujudkan keinginan tersebut, maka perlu adanya suatu kegiatan yang dapat memupuk keberanian dan rasa tanggung jawab yang tinggi untuk menampilkan ide – ide kreatifitas generasi muda sebagai kader bangsa.
Lomba Kreasi Baris – Berbaris ( LKBB ) II ini adalah suatu kegiatan yang dirasakan perlu untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan rasa disiplin pada generasi muda dan menumbuhkan rasa cinta tanah air dan menghormati pahlawan kemerdekaan sebagai ciri bangsa yang besar.

II.                DASAR PEMIKIRAN
1.   Program kerja Pramuka SMP Pasundan Banjar
2.   Surat Panitia Lomba Kresi Baris Berbaris ( LKBB ) II Gugus Depan Kota Banjar 01-071 dan 01-072 Ambalan Hariang Banga dan Dewi Rengganis tingkat SMP/MTs se – Kota Banjar nomor : 10/Pan.LKBB/IX/2010
3.   Surat Rekomendasi Dinas Pendidikan nomor : 421.7/1540-Disdik




III.             MAKSUD DAN TUJUAN
Maksud dan tujuan Kegiatan Lomba Kreasi Baris Berbaris (LKBB) II adalah :
1.      Menanamkan dan meningkatkan siap disiplin generasi muda dalam mempersiapkan diri untuk mengisi pembangunan bangsa dan bernegara
2.      Memupuk rasa kepemimpinan dan rasa tanggung jawab para kader generasi muda bangsa
3.      Merangsang dan meningkatkan inisiatif serta daya kreatifitas generasi muda sejak dini yang siap ikut serta dalam pembangunan
4.      Menggalang persatuan, persaudaraan dan rasa sportifitas generasi muda terutama di kalangan para kader muda bangsa sebagai tonggak penerus perjuangan mengisi kemerdekaan
5.      Menanamkan rasa cinta tanah air dan bangsa

IV.             PESERTA
Peserta adalah Siswa dan Siswi SMP pasundan Banjar yang tergabung ke dalam organisasi Pramuka yang telah di seleksi dan berjumlah 20 orang terdiri dari Laki – Laki 8 orang dan Perempuan 12 orang.

V.                NAMA DAN TEMA KEGIATAN
     1. Nama Kegiatan
      Kegiatan ini bernama Lomba Kreasi Baris Berbaris ( LKBB ) II.

                 2. Tema Kegiatan
                           Tema Kegiatan adalah “ Meningkatkan Rasa Nasionalisme dalam Rangka Memperingati Hari Pahlawan “

VI.             WAKTU DAN TEMPAT
1.      Pendaftaran
Tanggal           : 04 Oktober s/d 11 November 2010
Waktu             : Pukul 14.30 – 16.30 wib
Tempar            : SMKN 1 Banjar

2.      Technikal Meeting
Hari/Tanggal   : Kamis, 11 November 2010
Waktu             : Pukul 14.30 wib s/d selesai
Tempar            : SMKN 1 Banjar


3.      Pelaksanaan
Hari / Tanggal             : Minggu, 14 November 2010
Waktu                         : Pukul 07.30 WIB s/d 17.30 WIB
Tempar                        : Kampus SMKN 1 Banjar

VII.          ANGGRAN DANA
Terlampir

VIII.       PENUTUP
Demikian proposal ini dibuat dengan sebenar – benarnya dan sesuai dengan kebutuhan yang diharapkan dan untuk mendapatkan pesetujuan dari pihak sekolah dan pihak yang akan turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.




Mengetahui / Menyetujui,
Kepala Sekolah



Drs. TUKRISNO
NIP. 196104161986031010

Banjar, 20 Oktober 2010
Pembina Pramuka,



Andri Suhendri, S.Pd
           NIP. 19840214200902001













PROPOSAL KEGIATAN
LOMBA KREASI BARIS BERBARIS
 ( LKBB ) II


























YAYASAN PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH PASUNDAN
SMP PASUNDAN BANJAR
Terakreditasi “ B “
Jln. Tentara Pelajar No. 158 Telp ( 0265 ) 745419 Kota Banjar

ANGGARAN DANA
KEGIATAN LOMBA KREASI BARIS – BERBARIS ( LKBB ) II


  1. PENGELUARAN
-          Pendaftaran 1 regu @ Rp. 50.000                                    Rp.   50.000
-          Transport  Siswa 19 orang @ Rp. 2.000               Rp.   38.000
-          Konsumsi Siswa  19 orang @ Rp. 5.000              Rp.   95.000
-          Transport Pembina 2 orang                                   Rp.   50.000
-          Konsumsi Pembina 2 orang                                  Rp.   20.000
-          Sarung Tangan 20 @ Rp. 10.000                          Rp.   200.000 +

Jumlah                                               Rp.  457.000





Pembina Pramuka,



Andri Suhendri, S.Pd
           NIP. 19840214200902001

Banjar, 20 Oktober 2010
Pembina Pramuka,



Megi Indrawati, S.Pd
    



Mengetahui / Menyetujui,
Kepala Sekolah



Drs. TUKRISNO
           NIP. 196104161986031010

                                                                                     


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel